Polresta Jayapura Kota - Di Akhir masa jabatan Kapolresta Jaya BBpura Kota Kombes Pol. Gustav R. Urbinas, SH., S.IK., M.Pd mengunjungi Polsek jajaran dan mengambil apel pagi. Senin (9/5).
Adapun Polsek Jajaran yang dikunjungi yakni Polsek Jayapura Utara, Polsek KPL Jayapura dan Polsek Jayapura Selatan.
Dalam kesempatan tersebut Kombes Pol. Gustav R. Urbinas, SH., S.IK., M.Pd mengucapkan terimakasih kepada para Kapolsek dan anggota yang telah melaksanakan tugas dengan baik serta mendukung dalam pelaksanaan tugas saya selama menjabat.
"Selama saya menjabat di Polresta Jayapura Kota kurang lebih 4 tahun 4 bulan mendapat dukungan penuh dari seluruh anggota baik di Polresta maupun Polsek Jajaran, " ucapnya.
Kapolresta berharap ditiap-tiap unit maupun di satuan kerja yang ada di Polsek jajaran harus bersinergi dalam pelaksanaan tugas dilapangan.
"Agar rekan-rekan tetap semangat dan kompak serta melaksanakan tugas dengan sepenuh hati maka semua pasti akan berjalan dengan baik, " pesan Kombes Pol. Gustav.
"Saya juga meminta maaf bila ada kekurangan maupun dalam tutur kata dan pelaksanaan tugas karena saya adalah manusia biasa yang tidak luput dari kesalahan,"tandasnya.
Perlu diketahui untuk hari senin (9/5) hanya tiga Polsek yang dikunjungi dan tiga Polsek lainnya seperti Polsek Abepura, Polsek Heram dan Polsek Muaratami akan dilaksanakan hari rabu (11/5) mendatang. (*)
Penulis : Andi
Posting Komentar