Pantai Padang-Padang, Daya Tariknya Penuh Tantangan




Pantai Padang-Padang? . Nama pantai ini memang tidak setenar pantai-pantai lain di Bali Selatan. Pantai pasir putih ini terletak di Jalan Labuhan Sait, Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan Kabupaten Badung. Anda akan menemukan perbedaan pesona alam yang spektakuler


Menuju pantai Padang-padang anda harus menyeberang dan mendaki tebing-tebing tinggi yang mengelilingi pantai. Tebing-tebing ini terbentuk dari deburan ombak Pantai Padang-Padang, menghadirkan gua-gua kecil dan besar. 

Bagi anda  yang gemar tantangan maka anda sudah berada di lokasi yang tepat.  Berjuta keunikan yang dimiliki pantai ini tak akan anda temukan  pantai-pantai lainnya. Berjalan menuruni tangga dan melintasi celah di antara bebatuan atau gua seperti petualangan yang harus Anda hadapi sebelum tiba di pulau surga. Meski agak sulit untuk dijangkau, saat Anda akhirnya tiba di Pantai Padang-Padang semua usaha Anda akan terbayarkan.


Pantai Padang-Padang terletak sekitar 32 km dari Kota Denpasar dan jika Anda mendarat di Bali melalui Bandara Internasional Ngurah Rai hanya membutuhkan waktu 45 menit. Pantai ini memiliki air yang jernih berwarna biru kehijauan dan jauh dari kebisingan kota, sehingga sangat cocok untuk bersantai, berjemur, dan berselancar. Pantai Padang-Padang juga terkenal memiliki terumbu karang yang sangat bagus, sehingga selain aktivitas yang telah disebutkan sebelumnya anda juga bisa melakukan snorkeling untuk melihat langsung keindahan bawah lautnya. Karena keindahan dan keunikannya, pantai ini masuk dalam kategori 20 pantai teratas Asia Tenggara


Pantai Padang-Padang juga merupakan salah satu tempat selancar terbaik di Bali karena dasar lautnya yang berbatu yang dapat menciptakan ombak besar; ombak yang bagus untuk berselancar. Hampir setiap tahun, acara selancar internasional diadakan di sini. 

Untuk  kuliner sudah tersedia banyak kafe dan toko yang menjual makanan dan minuman dan beberapa suvenir. Tunggu apa lagi ...yuk berpetualang ke Bali, jangan lupa ya, singgah di pantai Padang-Padang



Post a Comment

Lebih baru Lebih lama