GIANYAR, Personil Satpolairud Polres Gianyar yang dipimpin oleh Kasat Polairud I Wayan Antariksawan SH., melaksanakan giat Bakti Sosial dalam bentuk Penyerahan sembako bantuan dari PT Kutus - Kutus kepada warga masyarakat kurang mampu yang terkena dampak dari kenaikan BBM. Kamis (22/9/22)
Adapun pemberian sembako berupa 1 paket sembako yang isinya 5 (lima) kg beras, Gula, kopi, minyak goreng, dan mie rebus , yang terdiri dari 15 paket sembako kepada masyarakat kurang mampu di Wilayah Kabupaten Gianyar.
Dalam kesempatan tersebut Kasat Polairud menyampaikan menyampaikan kegiatan turun ke jalan membagikan 15 paket sembako kepada warga masyarakat yang terdampak ekonomi akibat adanya kenaikan harga BBM " Dengan harapan pemberian bantuan sembako dapat meringankan beban hidup warga masyarakat yang kurang mampu" jelasnya (*)
Posting Komentar