Sambang Petani, Komitmen Polsek Blahbatuh Dalam Mewujudkan Ketahanan Pangan

 


GIANYAR, 15 April 2025 – Polsek Blahbatuh menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan nasional melalui kegiatan sambang petani yang dilaksanakan di Subak Gaga, Banjar Maspait, Desa Keramas, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar. 


Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa (15/04) mulai pukul 09.30 WITA dan berlangsung hingga selesai. Kapolsek Blahbatuh Kompol Anak Agung Gede Arka, S.H., M.H. mengarahkan seluruh Bhabinkamtibmas di wilayahnya untuk aktif berinteraksi dengan petani sebagai upaya mendukung ketersediaan pangan yang bergizi.


Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Keramas Aiptu I Made Artika hadir langsung dan berinteraksi dengan para penggarap lahan di Subak Gaga. 


Ia memberikan semangat dan motivasi kepada para petani agar tetap konsisten dalam menanam padi. Hal ini penting dilakukan mengingat padi merupakan salah satu komoditas utama dalam menunjang ketahanan pangan di daerah maupun secara nasional.


Tidak hanya memberikan motivasi, Aiptu Made Artika juga mengajak para petani berdiskusi terkait kendala dan solusi dalam meningkatkan produktivitas lahan mereka. Diskusi tersebut difokuskan pada teknik budidaya padi yang lebih efektif serta pengelolaan sumber daya air yang berkelanjutan, mengingat peran penting subak sebagai sistem irigasi tradisional di Bali.


Kapolsek Blahbatuh menegaskan bahwa kegiatan ini akan terus dilakukan secara berkelanjutan. “Ketahanan pangan bukan hanya tanggung jawab petani, tapi menjadi tanggung jawab bersama. 


Polri hadir mendampingi dan mendukung masyarakat untuk tetap produktif di sektor pertanian,” ungkapnya dalam keterangan terpisah.


Dengan adanya sinergi antara aparat kepolisian dan petani, diharapkan produktivitas pertanian di wilayah Blahbatuh semakin meningkat dan ketahanan pangan bergizi dapat terjaga dengan baik. 


Kegiatan sambang petani ini menjadi bukti nyata komitmen Polsek Blahbatuh dalam menjaga stabilitas pangan dan mendukung kesejahteraan masyarakat. ***

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama
vvv